Cari Blog Ini

7 Manfaat Bumbu Dapur Untuk kesehatan dan penangkal Virus

7 Manfaat Bumbu Dapur Untuk kesehatan dan penangkal Virus.
Indonesia terkenal kaya akan berbagai  Rempah - Rempah dan tumbuhan herbal yang memiliki berbagai khasiat untuk kesehatan.

Dilansir dari berbagai situs dan portal berita ,begitu ramai berita tentang wabah virus corona, hal itu sepertinya membuat panik berbagai kalangan ,disinyalir virus tersebut akan terus menjalar mungkin bisa keseluruh penjuru dunia.

Kita sebagai Bangsa Indonesia ,patut bersyukur ,sebab di Indonesia terdapat berbagai tumbuhan herbal yang bisa kita manfaatkan untuk menangkal terjangkitnya virus corona tersebut.
seperti yang di anjurkan oleh presiden kita jika virus Corona dapat kita tangkal dengan sering mengkonsumsi jamu tradisional Indonesia.

Tumbuhan Herbal yang begitu mudah di temukan ,dan pastinya sudah tersdia di dapur dapur masyarakat pada umumnya sebab masyarakat Indonesia memiliki khas masakan yang kaya akan rempah.

Berikut 7 Bumbu dapur yang bermanfaat bagi kesehatan :

1. Buah Pala
Buah pala adalah salah satu jenis rempah-rempah yang sering digunakan masyarakat Indonesia umumnya sebagai bahan tambahan atau bumbu olahan makanan.
Buah yang berbentuk bulat ini kaya akan kandungan nutrisi serta memiliki beragam manfaat untuk kesehatan tubuh.

Dalam buah pala terkandung beberapa zat yang bain bagi kesehatan tubuh seperti lemak total, protein, sodium, zat besi, kalsium, vitamin A, dan vitamin C. Umumnya bagian yang digunakan buah ini yaitu daging buahnya yang bisa dijadikan manisan dan bijinya sebagai penambah bumbu pada masakan.

Olahan makanan yang menggunakan biji buah pala akan menimbulkan rasa serta aroma yang khas ketika dikonsumsi ,Baca Selngkapnya Manfaat dan khasiat buah pala.


2. kayu manis.
Kayu manis juga termasuk dalam rempah-rempah, dan sering juga dimanfaatkan sebagai pelengkap bumbu masakan.
kayumanis dipercaya memiliki khasiat yang bagus untuk menurunkan berat badan.

Kayu manis memilik kandungan istimewa untuk kebutuhan kesehatan dalam kayu manis terdapat sumber potasium, mangan, kalsium, magnesium, seng, dan zat besi.
Kayu manis mengandung senyawa anti karsinogenik yang terbukti bermanfaat untuk memperlambat pertumbuhan sel kanker serta bisa meningkatkan kualitas pendengaran Baca Selengkapnya 10 Manfaat Kayu manis sebagai penangkal virus

3. Sereh atau serai
Sereh merupakan sejenis tanaman yang masuk dalam suku rumput-rumputan.
Sereh bisa tumbuh subur di iklim tropis.
Sereh memilik Aroma yang wangi yang membuatnya terkenal sebagai bumbu masak yang wajib selalu tersedia di dapur.
Dari Aroma sereh yang harum mengindikasikan adanya kandungan zat aktif.

Tanaman sereh banyak dimanfaatkan kalangan industri untuk diambil minyaknya dan dijadikan minyak atsiri.
Minyak serai ini diketahui mengandung zat sitronela yang berguna untuk mengusir nyamuk. Anda pun bisa membakar daun atau batang sereh untuk mengusir nyamuk di rumah.

Sejumlah penelitian menemukan jika manfaat daun sereh dari kandungannya yang beragam, seperti vitamin B, kalium, magnesium, dan zat besi.
Minyak atsiri dalam sereh juga kaya dengan senyawa terpinol, sitronelol, dan sitrat, a-pinen.
Juga ada kariofilen oksida, elemol, geranil butirat, geranial, eugenol, lomonen, metileugenol, sabinen, kamfen, mirsen, p-simen, felandren beta, borneol, sitronelal, limonen, cis-osimen, metilheptenon, farnesol, dipenten, metil heptanenon, bornilasetat, geranilformat, terpinil astet.
Beragam Manfaat yang Ada pada Daun Sereh untuk Kesehatan.

4. Kunyit
Kunyit Adalah tumbuhan herbal yang mudah kita temukan di Indonesia, dengan mudah kita menemukanya di dapur.
Kunyit memiliki Kandungan kurkumin kunyit yang berkhasiat sebagai pereda nyeri alami ( analgesik ) yang bekerja dengan melemaskan kontraksi rahim penyebab perut kram.

Selain itu, kurkumin juga mengurangi aliran masuk ion kalsium pada sel-sel epitel rahim dan mengurangi produksi prostaglandin, hormon yang menciptakan rasa sakit dan peradangan.
Manfaat kunyit ini semakin diperkuat oleh efek antioksidan tannin, saponin, sesquiterpenes, alkaloid yang mampu menangkal berbagai jenis virus.
Baca :Mengenal gejala virus Corona

4. Jahe
Jahe termasuk dalam tnaman herbal.
Namun jahe juga sering dimanfaatkan sebagai bumbu dapur.
Jahe memilik berbagai khasiat untuk kesehatan.
Jahe memiliki zat antimikroba yang dapat membantu dalam mengobati penyakit menular.

Jahe juga banyak mengandung vitamin C dan magnesium.
Kandungan dari jahe ini bisa membantu tubuh untuk memperkuat sistem imun. Jahe juga memiliki kandungan
gingerols , shogaols, dan zingerones yang dapat berfungsi sebagai antioksidan bagi tubuh.

5. Cengkeh
Cengkeh adalah termasuk dalam jenis rempah - rempahan.
Cengkeh memilik bentuk yang kecil namun mengandung banyak manfaat.
Menurut penelitian dua gram cengkeh mengandung energi sebesar 21 kalori, satu gram karbohidrat, dan serat tinggi. Cengkeh juga mengandung senyawa mangan, vitamin (C, E, dan K), kalsium, magnesium, dan vitamin E.

Dengan banyaknya kandungan dalam cengkeh, Rempah ini memberikan berbagai manfaat bagi tubuh.
6. Gula Merah / gula jawa.
Gula merah adalah bumbu dapur yang wajib ada di dapur orang jawa.
Ternyata Gula jawa ,gula Aren atau bisa disebut gula merah ini memiliki beberapa kandungan yang yang baik bagi kesehatan tubuh.

Kandungan yang terdapat pada gula merah Antara lain : zat besi, kalium, vitamin C, magnesium, dan fosfor.
Manfaat gula merah yang bisa didapatkan tubuh karena gula merah memberikan sejumlah kecil fitonutrien, seperti polifenol, flavonoid dan antosianidin, dan antioksidan. Zat-zat fitonutrien tersebut dapat membuat tubuh lebih bertenaga, mampu melawan sel kanker dan meningkatkan kekebala tubuh.
Selain itu, gula merah memiliki indeks glikemik yang relatif rendah, yaitu sekitar 54.
Sementara indeks glikemik terbilang tinggi saat berada di angka 70.
Baca juga :Pentingnya Manfaat Protein bagi Kesehatan Manusia

7. Lada
Lada merupakan jenis rempah yang banyak terdapat di Indonesia ,terkenal sebagai bumbu dapur.
Namun dibalik ukuranya yang kecil Lada memiliki kandungan nutrisi yang baik untuk kesehatan.

Satu sendok teh lada mengandung 6 kalori, 0,2 gram protein, 1,4 gram karbohidrat , dan 0,6 gram serat. Tak hanya itu, lada juga mengandung kalsium, zat besi, magnesium, fosfor, kalium, vitamin A, B1, B2, B3, B6, serta
vitamin K , meskipun dalam jumlah yang sedikit.

Bahan bahan di atas juga dapat di jadikan racikan jamu yang bisa Anda konsumsi sebagai wujud ikhtiar menjaga kesehatan.
Demikian 7 Manfaat bumbu dapur unuk kesehatan dan penangkal virus ,semoga dapat menginspirasi, bermanfaat dan bagikan info ini ,agar lebih bermanfaat.
Terimakasih ,salam sehat Indonesia.

Belum ada Komentar untuk "7 Manfaat Bumbu Dapur Untuk kesehatan dan penangkal Virus"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel